Jelang Peringatan GAM, JASA Aceh Utara Himbau Masyarakat Untuk Jaga Perdamaian

REDAKSI
Thursday, 1 December 2022
Last Updated 2022-12-09T21:58:23Z



GAESPOST, ACEH UTARA - Ketua JASA (Jaringan Anak Syuhada Aceh) wilayah Aceh Utara MUCHLIS ADNAN menghimbau kepada seluruh masyarakat Aceh dan seluruh elemen masyarakat untuk menjaga perdamaian Aceh menjelang peringatan Milad GAM ke-46 mendatang.


Pernyataan tersebut langsung disampaikan Muclis Adnan disela-sela kesibukannya sebagai Ketua JASA (Jaringan Anak Syuhada Aceh) wilayah Aceh Utara.


"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat di wilayah Aceh Utara agar bersama-sama kita menjaga perdamaian di Aceh, momentum peringatan Milad GAM yang ke-46 tahun 2022 ini untuk mengenang jasa para syuhada kita yang telah syahid serta kita gunakan untuk membangun Aceh yang lebih baik dan lebih sejahtera".


Lebih lanjut putra asli Aceh Utara tersebut juga menyatakan sikapnya 

“mari bersama-sama kita mendukung pemerintah dalam merealisasikan poin-poin MoU Helsinki dan kita mendukung pihak Kepolisian dalam menjaga keamanan dan kedamaian sesuai dengan poin MoU Helsinki".

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Video Terpopuler