Kembali PAS Aceh Timur Ditugaskan Untuk Menjemput Dan Mengantar Jenazah Warga Pidie

Redaksi
Sunday, 5 September 2021
Last Updated 2021-09-05T14:03:28Z
foto : Relawan PAS Aceh Timur saat menjemput peti jenazah.


gaespost.com | ACEH TIMUR - Dewan Pengurus Daerah Persaudaraan Aceh Seranto (DPD PAS) Aceh Timur kembali ditugaskan untuk menjemput satu lagi Jenazah Warga Pidie yang meninggal di RS Bogor untuk dipulangkan ke kampung halamannya, dengan menggunakan Ambulance milik Relawan PAS Aceh Timur langsung berangkat menuju Bandara Kualanamu Sumatera Utara, Minggu 5/9/2021.


"Walaupun Relawan PAS Aceh Timur dan Ambulance nya baru saja pulang dari Banda Aceh untuk menjemput Jenazah warga Pidie lainnya dan menjemput S Warga Nurussalam dari RSJ Banda Aceh, Relawan Aceh Timur yang tak kenal lelah tetap siap siaga dalam membantu sesama," Tutur Zulkifli (Aneuk Syuhada) Ketua DPD PAS Aceh Timur.


"Sebanyak 4 (Empat) Relawan tadi siang langsung berangkat ke Bandara Kualanamu, yaitu Ustazd Saleh (ketua Bidang Internal dan eksternal DPD PAS Atim), Geuchik M.Nasir (Anggota Bidang Sosial DPD PAS Atim), Ablenk (Ketua DPC PAS Peureulak Timur), dan M.Nasir (Ketua DPC PAS Idi Rayeuk)," tambahnya.


Informasi yang diterima media ini, Sekitar pukul 00.01 Wib Nazarullah Ketua PAS DKI Jakarta menerima Telepon dari Samsul dari Pidie yang merupakan keluarga Alm Abd Rahman Ali dalam hal itu, Ia memohon bantuan kepada Persaudaraan Aceh Seranto (PAS) agar bisa membantu untuk di pulangkan ke Aceh, Almarhum meninggal di Rumah Sakit Citama Bojeng Gede bogor.


"Setelah mendapat Informasi tersebut, saya sebagai ketua PAS DKI langsung menghubungi H.Akhyar Kamil,SH Ketua Umum DPP PAS untuk menindaklanjuti pemulangan alm ke Aceh.

Atas intruksi ketua Umum PAS yg begitu Sigab, Nazarullah di minta memimpin langsung Proses pemulangan mulai dari Rumah Sakit Sampai ke Bandara Sukarno Hatta, Ketum juga Mengintruksikan Relawan DPP PAS Tgk. Riki Kepala Atom, Faisal, M. Nur dan beberapa Relawan Lain untik bergabung dengan kami," Ujar Nasrullah melalui saluran telepon.


Sementara itu, H.Akhyar Kamil,SH Ketua Umum DPP PAS mengapresiasi kesigapan dan kesigapan Para Relawan PAS.


"Semangat para Relawan PAS dimanapun berada tidak akan pernah pudar, walau dalam kondisi apapun Relawan PAS selalu siap, Apalagi Relawan PAS Aceh Timur walaupun mereka baru saja sampai dari Banda Aceh untuk menjemput jenazah dan diantarkan ke Desa Reudeup Meulayu Kecamatan Glumpang Tiga Kecamatan Pidie dan Juga Menjemput S yang mereka bawa ke RSJ karena mengalami gangguan kejiwaan dan diantarkan ke Nurussalam Aceh Timur, akan tetapi ketika ada tugas lain, Relawan Aceh Timur tetap siap dalam menjalankan tugas mulia yakni membantu sesama," beber Ketum PAS yang juga merupakan Putera Aceh yang sudah lama menetap di Tangerang.


"Terima Kasih Juga Untuk Pemerintah Aceh melalui Badan Penghubung Pemerintah Aceh (BPPA) yang telah membantu menyedikan Ambulance untuk DPP PAS sehingga apa yang dilakukan oleh PAS berjalan lebih lancar lagi," pungkasnya.


Untuk diketahui, Jenazah Almarhum Abd Rahman Ali akan siantarkan ke Desa Puuk Aree Kabupaten Pidie, Aceh untuk di serahkan ke Keluarganya untuk di lakukan fardu kifayah. [] (Sz).

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Video Terpopuler