Zakia, Gadis mutiara Rela Jadi Jukir yang berhati mulia

Zain
Thursday, 9 June 2022
Last Updated 2022-06-09T16:53:33Z
Foto : Zakia Gadis Cantik Juru Parkir Didepan Kantor BPJS Pidie Jaya


gaespost.com | PIDIE JAYA - Sungguh sangat Mulia dikau Zakia.

Gadis manis kelahiran Meunasah Sagoe, Kecamatan Trienggadeng, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh rela menjadi juru parkir (jukir) dikawasan jalan layang tepatnya di depan emirat caffe dan kantor bpjs Pidie Jaya. 


Setiap pagi gadis manis yang akrab disapa Zakia itu, terlihat rapi dengan mengenakan seragam jukir dikawasan emirat caffe dan sepanjang jalan menuju Kota Meureudu. Wilayah kerjannya mulai dari Emirat Caffe hingga depan Kantor BPJS Pidie Jaya


Zakia mengaku, rela jadi juru parkir untuk menopang ekonomi keluarga dan untuk membiayai pengobatan dan perawatan sang ibu. Kini ibu nya menderita penyakit Darah Manis (DM) setiap dua hari sekali Zakia harus membawa ibunya berobat di sebuah klinik di Kecamatan Mutiara Pidie. 


Zakia, harus memenuhi kebutuhan ibu untuk berobat, katanya sedih. Ini bentuk pengabdian Zakia sebagai anak untuk sang ibu. Zakia punya niat mulia untuk penyembuhan sang Ibu, dia rela jadi Jukir untuk mengobati sang ibu. 


Gadis belia yang terlihat santun dan bersahaja itu, sangat sabar dalam melalyani setiap orang yang datang memarkirkan kederaan roda dua dan roda empat dikawasan itu. 


Zakia hanya sempat mengenyam pendidikan tingkat sekolah menengah atas (SMA) itu harus bekerja mulai pagi hingga sore demi sesuap nasi dan pengobatan sang ibu. 


Zakia terlihat sabar dalam melayani dan mengatur area parkir dikawasan itu. "Jadi jukir untuk menjawab persoalan hidup," ungkap Zakia anak bontot dari empat bersaudara. 


Zakia, mengaku tidak malu untuk jadi Jukir, yang penting halal, apapun pekerjaan akan saya tekuni, ujar Zakia yang sedang bekerja Kamis (9/6) sore di Emirat Caffe. 


Alhamdulillah, Allah masih memberikan saya kesehatan sehingga saya masih bisa bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga, kata Zakia. 


Zakia anak yatim yang ditinggal ayahnya sejak enam tahun yang lalu. Kini Zakia harus bekerja keras untuk menopang ekonomi keluarga. 


Dia berharap, ibundanya bisa sembuh dari penyakit Darah Manis kronis, Zakia mengaku akan merawat ibunya hingga sembuh, Zakia juga mohon doa untuk kesembuhan sang ibu. (*) 

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Video Terpopuler